BENGKALIS - Dalam rangka meningkatkan ekonomi bagi anak disabilitas Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Syari’ah Bengkalis gelar Pelatihan Bordir di STIE Syari’ah Bengkalis.
Kegiatan ini akan dilaksanakan selama 14 hari mulai dari tanggal 7 November sampai dengan 9 Desember 2022 , ungkapnya.
Ketua STIE Syari’ah Bengkalis Khodijah Ishak menyampaikan bahwa kegiatan pelatihan bordir ini diikuti oleh kaum perempuan sejumlah 60 orang dari perwakilan 10 desa yang ada di kecamatan Bengkalis dan kegiatan ini juga diikuti anak disabilitas kabupaten Bengkalis.
Khodijah berharap dengan dilaksanakannya pelatihan ini peserta dapat mengikuti kegiatan dengan baik selama 14 kali pertemuan sesuai dengan tanggal yang telah ditetapkan.
“Semoga dengan diadakannya pelatihan ini seluruh peserta dapat menghasilkan karya bordir dengan inovasi yang berbeda,” kata Khodijah
Kegiatan pelatihan bordir ini dibawah binaan Dosen STIE Syariah Bengkalis, Kurniatul Fil Khoiri.
Kurniatul mengatakan kegiatan kerajinan bordir dapat mendukung perekonomian terutama bagi kaum perempuan, hal ini dilakukan guna menunjang perekonomian kaum perempuan di Negeri Junjungan.##DISKOMINFOTIK